INVESTIGASINEWS.CO
Langkat, Sumut — Pemerintah Kabupaten Langkat melaksanakan ziarah ke Makam Raja Wan Sopan, pendiri Kota Stabat, dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Langkat ke-276, Kamis (15/1/2026).
Kegiatan ini berlangsung di Kampung Ampera, Desa Stabat Lama Barat, Kecamatan Wampu.
Ziarah tersebut diikuti jajaran Pemerintah Kabupaten Langkat, di antaranya Tim Penggerak PKK Kabupaten Langkat, Sekretaris Daerah, Dinas Pariwisata, sejumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD), serta Camat Wampu. Rombongan juga didampingi zuriat Kejuruan Stabat.
Tengku Muhammad Benyamin, zuriat Kejuruan Stabat, mengapresiasi perhatian pemerintah daerah yang secara konsisten memasukkan ziarah ke Makam Raja Wan Sopan dalam rangkaian peringatan hari jadi Langkat.
Ia menegaskan bahwa Raja Wan Sopan merupakan Raja Stabat dan Kampung Ampera menjadi cikal bakal perkampungan pertama di Stabat.
“Raja Wan Sopan adalah Raja Stabat, dan Kampung Ampera merupakan perkampungan pertama di Stabat sesuai bukti dan saksi sejarah yang ada. Semoga kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun,” ujar Tengku Benyamin yang akrab disapa Tengku Aben.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung pelestarian peninggalan sejarah di Kampung Ampera, seperti situs budaya, rumah-rumah tua, serta adat istiadat yang masih terjaga.
Menurutnya, dukungan infrastruktur juga sangat dibutuhkan untuk mewujudkan Kampung Ampera sebagai Kampung Budaya sesuai Peraturan Daerah Kabupaten Langkat Nomor 4 Tahun 2024 tentang Pemajuan Kebudayaan Daerah.
“Melalui momentum ini, kami berharap situs makam, kebudayaan, dan peninggalan sejarah lainnya terus diperhatikan dan dirawat sebagai saksi sejarah, agar generasi mendatang memahami asal-usul dan sejarah Kota Stabat,” pungkasnya.***sb
Reporter: Subur Syahputra
Komentar