Sepuluh Tahun Mengabdi Mengajar, Bambang Bonari Akhirnya Mendapat Penghargaan

InvesBoleh diganti atau hapus

InvesBoleh diganti atau hapus

Iklan Semua Halaman | Masukkan kode iklan di sini. Direkomendasikan iklan ukuran 970px x 250px.

HU-KRIM


Sepuluh Tahun Mengabdi Mengajar, Bambang Bonari Akhirnya Mendapat Penghargaan

Senin, 29 November 2021
INVESTIGASINEWS.CO
SIAK - Camat Pusako, Harlan Winanda Mulya, S.STP, M.Si, pimpin upacara HUT ke-76 PGRI dan Hari Guru Nasional Tahun 2021. Upacara tersebut dihadiri oleh Ketua PGRI Cabang Kecamatan Pusako, Saroni, S.Pd. SD diikuti oleh anggota PGRI Kecamatan Pusako beserta sejumlah perwakilan siswa sekolah. Upacara tersebut dilaksanakan  di Halaman Upacara SMPN 1 Benayah oleh para petugas upacara dari guru-guru yang ada di  Kecamata Pusako, Senin (29/11/2021).

Dalam amanatnya, Camat Harlan, membacakan sambutan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset Dan Teknologi yang berisi tentang aprsesiasi pemerintah kepada seluruh guru-guru yang ada di tanah air, dimana dalam masa pandemi ini, mampu melaksanakan pembelajaran dengan inovasi-inovasi praktis dan relevan dengan “Gerakan Merdeka Belajar”.

Pada kesempatan itu juga, Harlan menyerahkan penghargaan PGRI Kecamatan Pusako kepada perwakilan guru yang dianggap berprestasi dari asal sekolah masing-masing yang ada di Kecamatan Pusako, dari sekolah Tingkat PAUD hingga jenjang SMA. Penyerahan penghargaan tersebut didampingi oleh Ketua PGRI Kecamatan Pusako dan para kepala sekolah yang hadir.
Salah seorang guru penerima penghargaan, Bambang Bonari Irwan Sektiawan, S.Pd dari SMAN 1 Pusako merasa sangat terhormat, dan mengucapkan terimakasih kepada PGRI Kecamatan Pusako atas apresiasi dan pengharagaan yang telah diberikan.

 “Penghargaan ini bukanlah untuk saya pribadi, namun untuk seluruh rekan-rekan guru yang ada di Kecamatan Pusako. Tentunya masih banyak para guru yang berjuang tanpa lelah dan tanpa tanda jasa yang mungkin luput dari perhatian kita semua. Semoga dengan penghargaan ini menambah daya juang pengabdian saya, dan juga rekan-rekan guru semua, untuk lebih semangat memajukan pendidikan di kawasan,” ungkapnya.

Diketahui, Bambang Bonari merupakan guru honorer SMAN 1 Pusako sejak tahun 2010 yang konsen terhadap dunia pendidikan dan lingkungan. Di sekolahnya ia merupakan Pembina OSIS dari sejak tahun 2014 hingga sekarang, aktif membina kegiatan-kegiatan yang memunculkan kreativitas dan karakter siswa seperti Latihan Dasar Kepemimpinan yang mejadi agenda tahunan OSIS, kegiatan perlombaan-perlombaan dalam rangka peringatan hari besar, kegiatan pengabdian masyarakat bersama SISPALA (siswa pecinta alam) dan lainnya. Ia juga aktif membina kegiatan ekstrakurikuler Pencak Silat, Sanggar Nasyid dan membina Sanggar Lawak Labu Masak (Lawak Budak Masa Sekolah). Pada saat bersamaan ia juga aktif di kegiatan konservasi alam bersama masyarakat dan warga sekolah dan pernah mendapatkan penghargaan lingkungan hidup dari Bupati Siak Tahun 2017.
“Karena sesuai dengan tuntutan kurikulum, pendidikan penguatan karakter harus diterapkan agar siswa mendapat pembelajaran untuk memperkuat karakter siswa melalui harmonisasi olah hati (etik), olah rasa (estatis), olah pikir (literasi), dan olahraga (kinestatik) dengan dukungan pelibatan publik dan kerjasama sekolah, keluarga dan masyarakat. Dengan segala keterbatasan dan kelebihan sarana sekolah, saya bersama para guru mencoba memberdayakan siswa dari segi non akademik yang mampu menelurkan kreativitas dan bakat siswa agar menghasilkan karakter siswa yang kuat, disamping agar pada saat menyelesaikan dari sekolah ini mereka mendapatkan bekal dasar untuk bersaing di dunia luar.” pungkas Bambang.***Sugianto

Most Popular

Video InvestigasiNews.co

https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured

Video Terpopuler

https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf

Berita Terkini

Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak

Foto: Wabup Rohul Hadiri Acara Prosesi Adat Jalang Monjalang Mamak.  INVESTIGASINEWS.CO Rokan Hulu - Wakil Bupati (Wabup) Kabupa...