INVESTIGASINEWS.CO
SIAK. Rabu 28/11/2018. Camat Minas, Hendra Adi Nugraha, Beserta Anggota DPRD Kabupaten Siak, dari Fraksi Partai Grindra Dapil 4 Siak, dengan didampingi Penghulu Kampung Minas Timur, hari ini mengunjungi Elpando, warga kurang mampu, di kawasan RT 02 RK 02 Dusun Ukai Kampung Karo, Minas Timur, Kecamatan Minas, Kabupaten Siak, Riau.
Adapun maksud dan tujuan kunjungan ini, untuk melihat kondisi, Elpando Alexander (17th) di kediamannya yang ada di kampung tersebut, guna membantu keperluan Elpando.
Diketahui, selain menderita lumpuh Elpando juga berasal dari keluarga yang kurang mampu dan sudah tidak memiliki seorang ayah lagi, kini keluarga itu hanya di topang oleh seorang ibu, Ernawati Br Tarigan (38th).
Camat Minas, H.Hendra Adi Nugraha.S.STP.M.Si, saat berada di kediaman Elpando, kepada INVESTIGASINEWS.CO, mengatakan, "Berdasarkan tinjauan kita bersama Pak Dewan dan pak Penghulu, pak RT juga, memang ini bagian dari warga kita yang merupakan keluarga kita bersama, khususnya warga Minas ini. Ini akan sama-sama kita tanggulangi dan kita coba upayakan untuk mengusulkannya ke dinas sosial, apalagi yang bersangkutan ini masuk dalam daftar BDT, yang mana keluarga ibu ini sudah pernah dapat bantuan, jadi kemungkinan akan lebih mudah untuk kita mengajukan maupun mengusulkan bantuan, apakah itu berupa kursi roda ataupun mungkin ada bantuan-bantuan yang kira-kira bisa membantu anak kita ini untuk kehidupan sehari-harinya, dan untuk kedepannya masa depan yang lebih bagus lagi yang kita harapkan," ucap Camat Hendra.
Camat Hendra, menambahkan, "Jika kita lihat kondisi fisiknya sepertinya anak ibu ini ada gejala penyakit polio, dan nanti akan kita usahakan untuk mengajukan pengobatan-nya ke dinas terkait mas. Sebab kita juga sangat prihatin melihat kondisinya terlebih memang kita lihat ibu ini memang sangat-sangat membutuhkan bantuan itu," pungkasnya.
Sementara, Anggota DPRD Kabupaten Siak dari Fraksi Partai Grindra Dapil 4 Siak (Minas, Kandis, Sei Mandau), Paramanda Pakpahan.SH, berharap adanya perhatian dari pemda Siak, khususnya dinas Sosial agar kiranya diberikan bantuan kepada Keluarga kurang mampu tersebut.
"Ya ini akan kita bantu usulkan ke dinas sosial karana kebetulan saya juga di komisi 4 di bagian Sosial juga, tentunya kita berharap dengan usulan yang kita masukkan ke dinas terkait ini agar segera di tanggapi lah, karena memang kita lihat keluarga ibu ini memang sangat membutuhkan bantuan itu," tutup Paramnda Pakpahan, kepada INVESTIGASINEWS.CO, di kediaman ibu tersebut.***ih
Most Popular
-
Foto: Laga Sengit Warnai Open Turnamen Sepak Bola Kampung Bungaraya, IPKM Tumbangkan 89 FC Lewat Adu Penalti. INVESTIGASINEWS.C...
-
Foto: BKM Masjid Jamik Nasrullah Salurkan Bantuan Kemanusiaan ke Korban Banjir di Aceh Tamiang. INVESTIGASINEWS.CO Langkat — B...
-
Foto; Mahasiswa HIPMMATIM Ende Kawal Janji Pembangunan Jalan di Desa Golo Wuas. INVESTIGASINEWS.CO Manggarai Timur — Himpunan P...
-
Foto: Pemkab Langkat Ziarah ke Makam Raja Wan Sopan Sambut Hari Jadi ke-276. INVESTIGASINEWS.CO Langkat, Sumut — Pemerintah Kab...
-
Foto: Audiensi dengan PWI, Ketua MPR Ahmad Muzani: "Hati Saya Tetap Wartawan". INVESTIGASINEWS.CO JAKARTA - Pengurus ...
-
Foto: SOTK Baru Pemkab Siak Berlaku, Wabup Syamsurizal Lantik 198 Pejabat. INVESTIGASINEWS.CO Siak — Wakil Bupati Siak Syamsuri...
-
Foto: Ketua DPP MAI Serahkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir di Aceh Tamiang. INVESTIGASINEWS.CO Aceh Tamiang — Ketua ...
-
Foto: Aliansi Mahasiswa Peduli Perawang Desak Penertiban THM Black Sweet. INVESTIGASINEWS.CO Siak — Aliansi Mahasiswa Peduli P...
-
Foto: PT Permodalan Siak Rayakan HUT ke-19, Target 2026 Dipatok Rp20 Miliar. INVESTIGASINEWS.CO Siak — PT Permodalan Kabupaten...
-
Foto: UPT Puskesmas Hinaikiri Salurkan Bantuan Kemanusiaan untuk Korban Banjir Bandang Aceh dan Sumatera. INVESTIGASINEWS.CO La...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
PLN Menagih, Lampu Jalan Menahan Napas: Siak Terancam Gelap Jika Tagihan Tak Dibayar
Foto: PLN Menagih, Lampu Jalan Menahan Napas: Siak Terancam Gelap Jika Tagihan Tak Dibayar. INVESTIGASINEWS.CO Siak — PT PLN (P...

Komentar