Kades Kepala Sungai Bergotong Royong Bersama Warganya Menambal Benteng Sungai Kapal Keruk yang Jebol

InvesBoleh diganti atau hapus

InvesBoleh diganti atau hapus

HU-KRIM


Kades Kepala Sungai Bergotong Royong Bersama Warganya Menambal Benteng Sungai Kapal Keruk yang Jebol

Rabu, 23 November 2022
Foto: Kades Kepala Sungai Bergotong Royong Bersama Warganya.

INVESTIGASINEWS.CO
LANGKAT - Akibat Curah hujan yang cukup tinggi pada Minggu 20/11/2022, sehingga Sungai Kapal Keruk meluap dan mengakibatkan jebolnya tanggul di 3 titik yang ada di Dusun Sei Cabang kiri Desa Kepala Sungai Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Akibat jebolnya tanggul sungai tersebut sebagian pemukiman masyarakat yang ada di Desa Kepala Sungai itu terendam banjir.

Kepala Desa Kepala Sungai Sugireni yang lebih akrab disapa sehari harinya dengan panggilan Cony tersebut Bersama Kapolsek Secanggang, Babinsa, Babinkantibmas perangkat Desa, BPD beserta ratusan warga masyarakat Dusun 7 secara bersama sama bergotong royong. Untuk menambal tanggul yang jebol itu, dengan menggunakan goni yang didalamnya  di isi dengan pasir.

Sementara Kades Kepala Sungai Sugireni di sela-sela kesibukanya ketika dikonfirmasi awak media online, Mengatakan jebolnya tanggul sungai ini karena curah hujan yang cukup tinggi tadi malam, sehingga air pun meluap.  Saya juga berharap hal ini semoga mendapatkan perhatian yang serius dari Pemerintah untuk keselamatan warga masyarakat di Desa Kepala Sungai ini, Harapan Kades Kepala Sungai Tersebut.***
  
Pengirim Berita Kepala Biro Langkat: Subur Syahputra.

Most Popular

Video InvestigasiNews.co

https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured

Video Terpopuler

https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf

Berita Terkini

Oknum Perusak Spanduk/ Banner Milik LBH Milenial Bangka Tengah Keadilan, Dilapor Ke Polisi

Foto: Oknum Perusak Spanduk/ Banner Milik LBH Milenial Bangka Tengah Keadilan, Dilapor Ke Polisi.  Penulis : Ahmad  INVESTIGASIN...