INVESTIGASINEWS.CO
SIAK-KANDIS. Jelang pelaksanaan MTQ Kecamatan Kandis yang ke 16 yang dijadwalkan dilaksanakan pada bulan Mei mendatang tepatnya 07/05/2018 hingga 09/05/2018, Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Kandis (Forkopimcam) menggelar rapat koordinasi pada Kamis, 05/04/2018, terkait berbagai persiapan acara yang diperingati setiap tahun itu. Sesuai jadwal, pelaksanaan MTQ tingkat Kecamatan Kandis pada tahun ini diadakan di Kelurahan Simpang Belutu tepatnya dilapangan bola Simpang Belutu.
"Hari ini kita menggelar koordinasi pemantapan sempena pelaksanaan MTQ ke XVI Kecamatan Kandis mengingat masih ada beberapa Kampung yang belum mempersiapkan khafilah nya. Seperti biasa MTQ akan berjalan selama tiga hari yakni mulai 7 Mei dan akan usai pada 9 Mei," ungkap Camat Irwan.
Camat Irwan juga menyatakan bahwa untuk koordinasi selanjutnya akan digelar pada Senin, 09/04/2018. "Pada Senin esok, kita akan kembali menggelar koordinasi pemantapan event kembali mengingat pelaksanaan pawai ta'ruf dan Bazar akan tetap dilaksanakan. Adapun beberapa Kampung yang belum menggelar STQ tingkat Kampung akan diberi batasan waktu hingga 20 April 2018," tambahnya.
Beberapa Kampung yang belum melaksanakan STQ tingkat Kampung tersebut antara lain Kampung Kandis, Kampung Samsam, Kampung Sungai Gondang, Kampung Pencing Bekulo juga Kampung Libo Jaya yang terhalang kendala teknis.
Lurah Simpang Belutu sendiri, Nurfa Octalita SE selaku tuan rumah MTQ XVI tingkat Kecamatan Kandis mengaku kalau semua persiapan sudah berjalan dengan baik dan sesuai dengan petunjuk dari Kecamatan Kandis.
"Kalau persiapan semuanya sudah sesuai dengan apa yang ditentukan oleh pak Camat dan juga jajaran panitia yang lain. Kami selaku tuan rumah berharap pelaksanaan MTQ kali ini bisa berjalan dengan lancar dan baik," ujarnya.
Tampak hadir dalam rapat koordinasi yang digelar di Gedung Aula Kantor Camat, Camat Kandis sendiri, Irwan Kurniawan S Sos MM, Kapolsek Kandis, Kompol Panangian Samosir SH MSi melalui Wakapolsek AKP Syafnil Tanjung, Danramil Kandis, Kapten IFT Imam Karmani, Kepala KUA, Harman Sag, Kepala Biro PLN Kandis, Koto, Kepala LPTQ Kandis, Yulisman, Lurah dan Kerani se Kecamatan Kandis juga perwakilan Perusahaan.***pn
Most Popular
-
Foto: Oknum Warga Desa Pintu Air Dilapor ke Polisi Tindak Pidana Penghasutan INVESTIGASINEWS.CO Langkat (Sumut) - Seorang ibu r...
-
Foto: Pertemuan Kapolda Gorontalo dengan Forkopimda dan Tokoh Masyarakat Pohuwato: Membangun Keamanan Bersama. INVESTIGASINEWS.C...
-
Foto: Implementasikan Program Akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Rutan Siak Salurkan Bansos kepada Keluarga Warga B...
-
Foto: Maya Hasmita Sampaikan Pidato Perdana saat Ditetapkan sebagai Bupati Labuhanbatu. INVESTIGASINEWS.CO Labuhanbatu. Ditetap...
-
Foto: Bahri Permana (Ketua Forum pegawai Non ASN Kabupaten Lebak). INVESTIGASINEWS.CO Banten - Bahri Permana Ketua Forum non AS...
-
Foto: PAC Ormas Macan Asia Indonesia (MAI) Kec.Secanggang Beri Bantuan Sembakau Kepada Masyarakat Miskin. INVESTIGASINEWS.CO La...
-
Foto: HPN ke-79 di Riau, Persatuan Wartawan Indonesia Terbelah, Namun Optimisme untuk Rekonsiliasi Tetap Tinggi. INVESTIGASINEW...
-
Keterangan Foto: Wamennaker RI Immanuel Ebenezer Foto bersama Ketua DPD Prabowo Mania 08 Sumut John Sari Haloho, Sekretaris PM08...
-
Foto: AWAS. Kolam Tergenang di Atas Atap Pasar Ini. INVESTIGASINEWS.CO Lembata - Masih banyak pedagang khusunya pedagang sayur,...
-
Foto: Gandeng Korem 031/Wirabima, Bakti Sosial Donor Darah Agenda Pembuka HPN 2025 di Riau. INVESTIGASINEWS.CO PEKANBARU - Pela...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
Macan Asia Indonesia Kunjungi Desa Secanggang, Kades T. Syaiful Anhar Sambut Hangat
Foto: Macan Asia Indonesia Kunjungi Desa Secanggang, Kades T. Syaiful Anhar Sambut Hangat INVESTIGASINEWS.CO Langkat, Sumut - ...