INVESTIGASINEWS.CO
SIAK. KANDIS. Menjenguk orang sakit merupakan perbuatan yang sangat dianjurkan, karena dapat menjadi penghibur bagi orang yang sakit tersebut, dan memberi motivasi baginya untuk sembuh. Ajaran Islam sangat mengajurkan setiap orang buat berempati kepada sesamanya, seperti menjenguk ketika seseorang terkena bencana seperti sakit ataupun musibah lainnya.
Hal inilah yang kiranya menjadi acuan buat Forkopimcam untuk menjenguk Ananda Delta Sibarani, berusia 8 bulan, anak dari pasangan Victor Marojahan Sibarani dan Lidia Ruth Elizabet Manullang pada Rabu, 04/04/2018, dikediaman rumah ananda bersama Lurah Kandis Kota, Wendy S Sos, Kepala UPTD Puskesmas Kandis, dr Aulia Kallista serta staf Puskesmas Kandis.
"Ananda Delta Sibarani pada bulan Januari sudah dirujuk dan telah mendapatkan perawatan bahkan di 11 April nanti. Ananda akan memasuki tahap operasi kedua dengan beban biaya ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten melalui program Jamkesda, satu satunya program jaminan kesehatan yang ada di Riau bagi warga Kabupaten Siak," ungkap Camat Irwan.
Dikesempatan tersebut Forkopimcam juga menghimbau pada Masyarakat luas terkhusus Warga Kandis untuk mengirimkan Do'a buat kesembuhan ananda Delta.
"Dalam hidup ini, sakit dan sehat adalah situasi yang selalu datang silih berganti. Kiranya kita semua bersedia memanjatkan Do'a agar Allah SWT segera mengangkat penyakitnya dan Keluarga kiranya selalu diberikan ketabahan dalam menjalani takdir dari Allah SWT," tambahnya.
dr Aulia Kalista selaku Kepala UPTD Puskesmas Kandis dikesempatan tersebut menjelaskan bahwa Penyebab terjadinya menignokel adalah karena adanya defek pada penutupan spina bifida yang berhubungan dengan pertumbuhan yang tidak normal dari korda spianlis atau penutupnya yang biasanya terletak di garis tengah.
"Meningokel adalah selaput otak menonjol keluar pada salah satu sela tengkorak. Meningokel merupakan benjolan berbentuk kista di garis tulang belakang yang umumnya terdapat di daerah lumbo sacral," ungkapnya.
Lebih jauh dr Aulia menjelaskan bahwa Meningokel terbentuk saat meninges berherniasi melalui defek pada lengkung vertebra posterior.
"Medulla spinalis biasanya normal dan menerima posisi normal pada medulla spinalis, meskipun mungkin tertambat, ada siringomielia, atau diastematomielia. Massa linea mediana yang berfluktuasi yang dapat bertransiluminasi terjadi sepanjang kolumna vertebralis, biasanya berada di punggung bawah," ujarnya lagi.
Sebagian besar meningokel tertutup dengan baik dengan kulit dan biasanya penderita akan sembuh melalui proses operasi.
Hal inilah yang membuat Forkopimcam Kandis merasa yakin akan kesembuhan ananda yang akan menjalani proses operasi kedua walau tak terlepas permintaan dukungan dari Masyarakat luas dengan Do'a akan kesembuhan ananda Delta Sibarani.***pendy
Most Popular
-
Foto: PWI Bitung Tancap Gas! Persiapan UKW Jadi Prioritas. INVESTIGASINEWS.CO BITUNG – Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kot...
-
Foto: Meriahkan Pawai Ta'aruf, Pemkab Siak Tampilkan Miniatur Istana Siak dan Masjid Suhabuddin. INVESTIGASINEWS.CO BENGKALIS - Memeri...
-
Foto: Terungkap di Sidang: Pj Sekda Beri Rp70 Juta dan Tas Bally untuk Risnandar. INVESTIGASINEWS.CO PEKANBARU – Penjabat Sek...
-
Foto: Polres Bitung Gelar Upacara HUT ke-79 Bhayangkara Secara Khidmat. INVESTIGASINEWS.CO BITUNG — Polres Bitung menggelar u...
-
Foto: Puluhan Ribu Pemuda GPdI Padati Favored Camp 2025 di Minut, INVESTIGASINEWS.CO MINAHASA UTARA – Sekitar puluhan ribu p...
-
Foto: Mulai 7 Juli, Harga Gas Elpiji 3 Kg di Siak Turun Jadi Rp21.000. INVESTIGASINEWS.CO SIAK — Pemerintah Kabupaten Siak men...
-
Foto: Warga Kompak Gotong Royong di Pekuburan Masjid Al-Muhajirin Perawang. INVESTIGASINEWS.CO Perawang — Dalam semangat kebe...
-
Foto: Kodim 0322/Siak Dukung Polri Wujudkan Siak Aman dan Kondusif. INVESTIGASINEWS.CO SIAK – Kodim 0322/Siak turut memeriahk...
-
Foto: Bupati Siak Harap Kafilah Tampil Maksimal di MTQ Tingkat Provinsi Riau ke 43 di Bengkalis. INVESTIGASINEWS.CO Bengkalis ...
-
Foto: PWI Sulawesi Utara Ucapkan Selamat HUT ke-79 Bhayangkara: Harap Polri Semakin Humanis dan Profesional. INVESTIGASINEWS.CO...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
Jum'at Berkah: Haji Suci Berbagi Makanan kepada Pengendara dan Masyarakat di Sekitar Desa Buntulia Jaya Kecamatan Marisa
Foto: Jum'at Berkah: Haji Suci Berbagi Makanan kepada Pengendara dan Masyarakat di Sekitar Desa Buntulia Jaya Kecamatan Mari...