INVESTIGASINEWS.CO
Kepulauan Selayar. Ratusan penumpang mulai terlihat mewarnai sejumlah pintu-pintu kedatangan termasuk terminal Regional Bonea, Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi-Selatan di Kelurahan Benteng Utara. Tim posko gabungan terpadu yang terdiri dari personil Kepolisian Resort Kepulauan Selayar, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Pemadam Kebakaran (Damkar), Dinas Perhubungan, dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) diterjunkan secara resmi untuk mengantisipasi akan kemungkinan terjadinya lonjakan penumpang arus mudik lebaran Idul Fitri 1438 H.
Hingga H-7 jelang lebaran jumlah penumpang yang tiba di terminal Regional Bonea mencapai 136 orang. Para penumpang arus mudik dari berbagai kabupaten/kota tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar dengan menumpangi lima unit armada bus AKDP yang terdiri dari 3 unit bus AKDP ukuran besar dan 2 unit bus kecil, serta satu unit damri.
Lima unit bus yang tiba di terminal regional Bonea terdiri dari bus Putra Jaya, Sumber Baru, New Sumber Mas, bus Sejahtera, Djabal Trans, dan satu unit Armada Damri yang difungsikan sebagai angkutan arus mudik lebaran.
Kepala UPT. Terminal Regional Bonea, Andi Eka Putera Rindam, S.Sos menyebutkan, sampai hari Senin, (19/06) penumpang arus mudik yang tiba di Kabupaten Kepulauan Selayar, diperkirakan telah mencapai ratusan orang.
Khusus untuk pemberangkatan trip pertama, hari Senin, (19/06) penumpang arus mudik yang tiba dari berbagai daerah di luar Kabupaten Kepulauan Selayar dengan menumpangi armada mobil travel diperkirakan mencapai angka 280 orang penumpang. Kepadatan arus mudik lebaran diperkirakan akan mulai menunjukkan peningkatan pada H-3 jelang hari raya Idul Fitri dan mencapai puncaknya tepat di H-1.***fadly syarif
Most Popular
-
Foto; Jalan Rusak Parah, Warga Desa Kaju Wangi Nilai Pemkab Manggarai Timur Tutup Mata. INVESTIGASINEWS.CO MANGGARAI TIMUR — P...
-
Foto: Ngopi di Bawah Jembatan, Mantan Kadis PU Siak Irving Kahar Bicara Soal Kemajuan Daerah. INVESTIGASINEWS.CO SIAK — Mantan ...
-
Ketua Fraksi PAN DPRD Langkat Gelar Sosialisasi Perda tentang Pendidikan Kesehatan Reproduksi RemajaFoto: Ketua Fraksi PAN DPRD Langkat Gelar Sosialisasi Perda tentang Pendidikan Kesehatan Reproduksi Remaja. INVESTIGASINEWS.CO L...
-
Foto: HIPMMATIM Ende Bangkitkan Semangat Nasionalisme dan Persatuan Lewat Seminar Hari Pahlawan. INVESTIGASINEWS.CO ENDE – Him...
-
Foto: Pemkab Rohul Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional Ke-80. INVESTIGASINEWS.CO ROHUL – Pemerintah Kabupaten (Pemk...
-
Foto; Wabup Lembata Resmikan Dapur Makan Bergizi Gratis 02 Longser. INVESTIGASINEWS.CO LEMBATA — Pemerintah Kabupaten Lembata ...
-
Foto: Jalan Dibuka, Rumah Diperbaiki, Air Bersih Mengalir — TMMD ke-126 Siak Jadi Wujud Nyata Pengabdian TNI. INVESTIGASINEWS.C...
-
Foto: Bupati Dewi: Program Baznas Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat. INVESTIGASINEWS.CO PANDEGLANG – Bupati Pandeglang, Raden...
-
Foto: Jagung Titi “Baleo” Berlayar Jauh, Menjelajah Pasar Dunia. INVESTIGASINEWS.CO LEMBATA – Camilan gurih khas Lembata, Ja...
-
Foto: Paguyuban Nusantara dan Pemuda Lintas Agama Siap Menyongsong Hari Toleransi Internasional. INVESTIGASINEWS.CO LEMBATA –...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
Setelah Siak, Kini Dumai Angkat Tangan, Porprov 2026 di Ujung Tanduk
Foto: Setelah Siak, Kini Dumai Angkat Tangan: Porprov 2026 di Ujung Tanduk. INVESTIGASINEWS.CO Pekanbaru — Setelah Kabupaten S...

Komentar