Festival Seni Qasidah Perlu Perhatian Khusus, Wabup Labuhanbatu: Kegiatan Islami Akan Terus Didukung

InvesBoleh diganti atau hapus

InvesBoleh diganti atau hapus

HU-KRIM


Festival Seni Qasidah Perlu Perhatian Khusus, Wabup Labuhanbatu: Kegiatan Islami Akan Terus Didukung

Senin, 24 November 2025

Foto: Festival Seni Qasidah Perlu Perhatian Khusus, Wabup Labuhanbatu: Kegiatan Islami Akan Terus Didukung. 


INVESTIGASINEWS.CO

LABUHANBATU — Wakil Bupati Labuhanbatu H. Jamri ST menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu akan memberikan perhatian khusus terhadap kegiatan-kegiatan bernuansa islami. Hal ini dilakukan untuk mendukung terwujudnya visi “Labuhanbatu Cerdas Bersinar”.


Pernyataan tersebut disampaikan Wabup saat melepas Kontingen Labuhanbatu pada Festival Seni dan Qasidah Tingkat Provinsi Sumatera Utara. Acara berlangsung di Aula Pendopo Rumah Dinas Bupati, Jalan WR Supratman, Kecamatan Rantau Utara, Senin (22/11) malam.


“Visi misi Ibu Bupati adalah mewujudkan Labuhanbatu Cerdas Bersinar. Insyaallah, kami akan memberikan dukungan penuh dan mensupport segala kegiatan islami,” ujar Jamri.


Ia menambahkan, kegiatan ini bukan sekadar kompetisi, tetapi juga ruang untuk menunjukkan jati diri, memperkenalkan budaya Islam, serta membuktikan bahwa Labuhanbatu memiliki potensi seni religi yang berkualitas, kompetitif, dan bernilai spiritual tinggi.


“Festival seni dan qasidah bukan hanya ruang kompetisi seni Islam, tetapi juga wahana memperkuat karakter, memperkaya khazanah budaya Islam, serta bentuk dakwah yang lembut namun penuh makna. Karena itu, saya berharap peserta menjaga akhlak, adab, dan etika, menampilkan kemampuan terbaik, serta tetap menjaga kesehatan dan kekompakan,” jelasnya.


Wabup juga memberikan penghargaan kepada seluruh peserta yang terpilih mewakili Kabupaten Labuhanbatu. Ia menyebut keikutsertaan mereka merupakan amanah dan kehormatan untuk membawa nama daerah di tingkat provinsi.


“Saya juga mengapresiasi para pembina, pelatih, dan keluarga yang telah memberikan dukungan sehingga peserta dapat tampil dengan persiapan yang baik,” katanya.


Menutup sambutannya, Jamri berharap kontingen Labuhanbatu dapat meraih hasil terbaik dan mengharumkan nama kabupaten di tingkat Provinsi Sumatera Utara.


Sementara itu, Ketua LASQI Labuhanbatu, Ustad Masran S.Sos, melaporkan bahwa kontingen akan mengikuti berbagai kategori, mulai dari bintang vokalis anak-anak, remaja, dewasa putra-putri, hingga pop religi. Untuk kategori rebana klasik, Labuhanbatu mengirim masing-masing 11 peserta putra dan 11 putri.


Masran juga menyampaikan capaian LASQI sebelumnya. Pada 2023, LASQI meraih lima kejuaraan, di antaranya juara 1 bintang vokalis anak-anak putra tingkat nasional dan juara 1 rebana putra tingkat nasional di Sumatera Barat. Pada 2024, LASQI kembali meraih enam kemenangan di tingkat provinsi.


“Terima kasih kepada Ibu Bupati dr. Hj. Maya Hasmita Sp.OG., M.KM., dan Wakil Bupati H. Jamri ST atas dukungan kepada LASQI Kabupaten Labuhanbatu,” ujar Masran.


Turut hadir dalam kegiatan tersebut: Staf Ahli Bupati Turing Ritonga, Staf Ahli Bupati Rizaldi, Kaban BPKAD Salman Alfarisi, Kepala BKPP Ali Armaya, Plt. DP2KB Nurhetti Lumban Tobing, Camat Bilah Barat M. Noor Putra, Ketua MUI Labuhanbatu Drs. Abdul Hamid, Kasubbag TU Kemenag Dr. H. Jamel, tokoh agama, tokoh masyarakat, serta tamu undangan lainnya.***kw


Pengirim berita: Kaderwahyu

Most Popular

Video InvestigasiNews.co

https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured

Video Terpopuler

https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf

Berita Terkini

Festival Seni Qasidah Perlu Perhatian Khusus, Wabup Labuhanbatu: Kegiatan Islami Akan Terus Didukung

Foto: Festival Seni Qasidah Perlu Perhatian Khusus, Wabup Labuhanbatu: Kegiatan Islami Akan Terus Didukung.  INVESTIGASINEWS.CO...