INVESTIGASINEWS.CO
SIAK. Rabu, 31/01/2018, Bupati Siak Drs. H. Syamsuar, M.Si, menyaksikan penandatanganan join venture atau perjanjian usaha patungan antara perusahaan daerah PT. Samudera Siak dengan PT. Bosowa Bandar Indonesia di kantor Bosawa, Menara Karya lantai 16 Jakarta, Rabu (31/01/2018) pagi.
Bupati Siak menyambut baik dengan dilakukannya penandatanganan perjanjian usaha patungan tersebut. Menurutnya, semakin cepat dilaksanakan semakin baik untuk percepatan pembangunan pelabuhan Tanjung Buton.
“Saat ini para investor sudah sangat ingin untuk berivestasi, baik dikawasan insdustri maupun di kawasan pelabuhan,” ujarnya.
Apalagi kita telah didukung, kata beliau. Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB) masuk dalam proyek strategis nasional berdasarkan Peraturan Presiden nomor 58 tahun 2017, tercantum pada urutan 232.
“Kita diuntungkan karena faktor kawasan industri yang berdekatan dengan kawasan pelabuhan,” ujarnya.
Selanjutnya dilakukan penandatangan joint venture antara PT. Samudera Siak, yang diwakili oleh Subardo, selaku Direktur PT. Samudera Siak dengan Direktur PT. Bosowa Bandar Indonesia Joko Widiatmoko.
Sementara pihak PT. Bosowa Corporindo sangat mendukung pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk mengembangkan kawasan tersebut. Penetapan Kawasan Industri Tanjung Buton (KITB), sebagai kawasan ekonomi khusus melalui Peraturan Presiden nomor 58 tahun 2017 menjadi spirit untuk terus berkomitmen membangun kawasan tersebut.
Tujuan dari perjanjian ini adalah :
1. Melaksanakan pengelolaan dan pembangunan Kawasan Pelabuhan Tanjung Buton sesuai sebagaimana yang diatur dalam peraturan perundang-undangan yang berlaku;
2. Melaksanakan kerjasama yang saling menguntungkan baik ditinjau dari aspek keuangan maupun aspek manfaat nasional;
3. Menunjang peningkatan pelayanan jasa kepelabuhanan dan sektor perdagangan sehingga dapat memberikan daya tarik kepada pemakai Kawasan Pelabuhan dan terwujudnya fasilitas kepelabuhanan yang baik.
Hadir saat itu sejumlah pejabat terkait dari Pemkab Siak, pejabat dari Bosowa serta pimpinan dan komisaris dari BUMD Siak.***rls.hms
Most Popular
-
Foto: HIPMMATIM Ende Bangkitkan Semangat Nasionalisme dan Persatuan Lewat Seminar Hari Pahlawan. INVESTIGASINEWS.CO ENDE – Him...
-
Foto: Jalan Dibuka, Rumah Diperbaiki, Air Bersih Mengalir — TMMD ke-126 Siak Jadi Wujud Nyata Pengabdian TNI. INVESTIGASINEWS.C...
-
Foto: Jagung Titi “Baleo” Berlayar Jauh, Menjelajah Pasar Dunia. INVESTIGASINEWS.CO LEMBATA – Camilan gurih khas Lembata, Ja...
-
Foto: Bupati Dewi: Program Baznas Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat. INVESTIGASINEWS.CO PANDEGLANG – Bupati Pandeglang, Raden...
-
Ketua Fraksi PAN DPRD Langkat Gelar Sosialisasi Perda tentang Pendidikan Kesehatan Reproduksi RemajaFoto: Ketua Fraksi PAN DPRD Langkat Gelar Sosialisasi Perda tentang Pendidikan Kesehatan Reproduksi Remaja. INVESTIGASINEWS.CO L...
-
Foto: Pemkab Rohul Gelar Cek Kesehatan Gratis di Lapas Pasir Pengaraian, Wujud Nyata Peringatan HKN ke-61. INVESTIGASINEWS.CO R...
-
Foto: Pemkab Rohul Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan Nasional Ke-80. INVESTIGASINEWS.CO ROHUL – Pemerintah Kabupaten (Pemk...
-
Foto: HIPMMATIM Ende Gelar Kunjungan ke Rumah Pengasingan Bung Karno. INVESTIGASINEWS.CO ENDE — Himpunan Mahasiswa Manggarai T...
-
Foto: Ratusan Warga Serbu CFD Pandeglang untuk Skrining TBC Gratis, Antusias Rayakan HKN ke-61! INVESTIGASINEWS.CO PANDEGLANG –...
-
Foto: BREAKING NEWS. Jalan Pintas Abdul Wahid Gubernur Riau Menuju Rompi Oranye. INVESTIGASINEWS.CO RIAU - Langkah heroik Komi...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
IMAPELMA-Ende Gelar MPAB di Aula FKIP Uniflor, Tekankan Pembentukan Kader Berkarakter di Era 5.0
Foto: IMAPELMA-Ende Gelar MPAB di Aula FKIP Uniflor, Tekankan Pembentukan Kader Berkarakter di Era 5.0. INVESTIGASINEWS.CO Ende...
Komentar