INVESTIGASINEWS.CO
SIAK. Beberapa media online yang ada di Kabupaten Siak, hari ini Kamis 13/07/2017 telah berhasil membentuk Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Ikatan Wartawan Online (IWO) Siak. Setelah melalui tahap penjaringan keanggotaan dan pengisian formulir, hari ini digelar musyawarah akhir untuk pembentukan susunan kepengurusannya secara lengkap.
Setelah pembahasan materi yang detail dan musyawarah yang dihadiri seluruh anggota yang ada, maka diputuskan susunan pengurus secara lengkap. Sebagai berikut: Kavilah Somarito (Vila) wartawan www.riauterkini.com sebagai Ketua DPD IWO Siak dan Sekretaris Dwi Purwanto dari media www.riaukontras.com, Bendahara Masroni dari wartawan www.riaurealita.com.
Untuk lima bidang yang ada, ini susunan pengurusnya: Bidang Organisasi dan Keanggotaan dipegang Muhammad Taufik dari media www.tabloidlugas.com, dan untuk Bidang Hukum dijabat Jefrizal dari media www.prodesa.com, Bidang Kehumasan yakni Fitriadi dari media www.mandiripos.com dan Lastri dari media www.liputanriau.com.
Selanjutnya Bidang Kesejahteraan wartawan dan usaha dipegang Ali Amran dari media mandaumandiri.com, dan Zulfikar dari media www.investigasinews.co, dan terakhir Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) diisi Nella dari media antaranews.com dan Ayu dari media Halloriau.com.
Ketua DPD IWO Siak Kavilah Somarito, menyampaikan, "Dengan terbentuknya kepengurusan tersebut, hasilnya akan kita kirim ke DPW IWO Propinsi Riau untuk diteruskan ke DPP IWO Pusat di Jakarta, guna mendapatkan Surat Keputusan (SK) kepengurusan DPD IWO Siak", ujarnya usai musyawarah.
Lanjut, "Dengan banyaknya media online saat ini, sudah sewajarnya IWO Siak ini dibentuk dan dapat berjalan sebagaimana tupoksinya sebagai jurnalis. Selain itu, kami berharap agar semua wartawan di Siak dapat kompak dan saling bekerjasama, sebagai kontrol sosial," terang Ketua DPD IWO terpilih.
Kavilah juga menghimbau kepada wartawan media online yang ada di Kabupaten Siak, "Bagi rekan-rekan yang belum bergabung, kami persilahkan untuk dapat bergabung dengan mendatangi sekretariat di Jalan Sultan Syarif Kasim, turap depan istana Siak, jalan menuju masjid Syahbuddin (Masjid Sultan). Sekali lagi, rekan-rekan yang belum bergabung ke IWO Siak, silahkan bergabung, terimakasih" tutupnya.***komar
Most Popular
-
Foto: Makan Bergizi Gratis Berujung “Bonus Diare”, DPRD Siak Desak SPPG Kandis Ditutup dan Disanksi Tegas (Gambar Illustration)....
-
Foto: DPC PDI Perjuangan Siak Tebar 7.900 Benih Ikan di Sungai Strategis Nasional Sempana Rayakan HUT ke-79 Megawati INVESTIGASI...
-
Foto: Sri Sultan HB X Menjadi Anggota Kehormatan PWI Pusat. INVESTIGASINEWS.CO Yogyakarta — Persatuan Wartawan Indonesia (PWI)...
-
Foto: PLN Menagih, Lampu Jalan Menahan Napas: Siak Terancam Gelap Jika Tagihan Tak Dibayar. INVESTIGASINEWS.CO Siak — PT PLN (P...
-
Foto: Pisah Sambut Kapolsek Secanggang Berlangsung Khidmat, AKP Pamilu Hutagaol Resmi Gantikan AKP Rinaldi Simamora. INVESTIGASI...
-
Foto: Makan Bergizi Gratis Berujung Infus: Potret Buram Pengelolaan MBG di Kandis Kabupaten Siak (foto illusttasi). INVESTIGASI...
-
Foto: OMK Lingkungan Ndungga I Bangkitkan Kembali Semangat Hidup Menggereja. INVESTIGASINEWS.CO Orang Muda Katolik (OMK) Lingkun...
-
Foto; Ribuan Warga Hadiri Tausiyah Ustaz Das’ad Latif Sambut HUT ke-276 Langkat. INVESTIGASINEWS.CO Langkat — Ribuan masyaraka...
-
Foto; DPRD Langkat Gelar Paripurna HUT ke-276, Bupati Syah Afandin Ajak Perkuat Kebersamaan. INVESTIGASINEWS.CO Langkat — Dewa...
-
Foto: Laga Sengit Warnai Open Turnamen Sepak Bola Kampung Bungaraya, IPKM Tumbangkan 89 FC Lewat Adu Penalti. INVESTIGASINEWS.C...
Video InvestigasiNews.co
https://www.youtube.com/@investigasinewsredaksi/featured
Video Terpopuler
https://www.youtube.com/@DwiPurwanto-kd4uf
Berita Terkini
Forkopimda Siak Tancap Gas 2026: Sidang Sampah Keliling hingga Layanan Adminduk RS Resmi Disepakati
Foto: Forkopimda Siak Tancap Gas 2026: Sidang Sampah Keliling hingga Layanan Adminduk RS Resmi Disepakati. INVESTIGASINEWS.CO SI...
Komentar